Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2011

10 Kanker Mematikan

Gambar
Kanker menjadi penyebab kematian nomor 2 di Amerika Serikat, setelah jantung. Meski dapat dideteksi dini dan diobati dengan terapi termutakhir, penyakit ini tetap punya ancaman mematikan. Sejauh ini ada sekitar 100 tipe kanker yang dikategorikan sebagai pertumbuhan sel yang tak normal, seperti dkutip dari livescience.com, 11 September 2010. Selain jenisnya yang banyak, penyebabnya pun berbeda di setiap individu. Bagaimana sel kanker muncul dan tumbuh sampai saat ini tak dapat dipastikan dan beberapa kasus malah misterius. Dalam beberapa kasus, sel kanker bisa bersembunyi pasca-treatment. Sekitar US$200 miliar telah digunakan untuk penelitian kanker sejak tahun 1970-an. Berikut ini 10 jenis kanker paling mematikan dan membunuh paling banyak warga Amerika Serikat dari 2003-2007, berdasarkan National Cancer Institute (NCI). Kanker Paru-paru Lung and bronchial cancer: 792,495 lives . Ini adalah kanker paling top dalam membunuh warga Amerika Serikat. Produk rokok adalah penyebab

Menoel Liberalisasi Islam

Gambar
Trend pemikiran Islam liberal merupakan fenomena global yang belakangan ini mulai menggejala di hampir seluruh belahan dunia Islam seiring dengan derasnya arus ekspansi neo-imperialisme Barat. Di Indonesia trend ini selalu diidentikkan dengan Jaringan Islam Liberal (JIL), meskipun tidak seluruh liberalis yang ada di Indonesia tergabung dalam Jaringan ini; mereka menyebar di berbagai institusi-institusi perguruan tinggi, organisasi keagamaan, dan juga LSM-LSM. Bila dicermati sejak awal berdirinya, JIL sebenarnya bukanlah sebuah gerakan intelektual murni, tapi gerakan ideologis. Ia lahir sebagai respon terhadap apa yang mereka anggap sebagai radikalisme dan fundamentalisme Islam yang mulai marak seiring dengan jatuhnya rezim pemerintahan Orde Baru Soeharto. Ada yang mengatakan bahwa Jaringan ini hanya merupakan kelanjutan dari gerakan ‘pembaharuan’ yang pernah digagas Nucholish Madjid, Gus Dur, Ahmad Wahib, Djohan Effendi, Harun Nasution dan lain-lain. Ada juga yang melihat gerakan JIL

Bahaya Bebas Madzhab

Gambar
Dalam soal menjalankan ibadat, umat Islam telah sepakat bahawa al-Qur’an dan al-Hadits adalah dua sumber utama yang wajib ditaati dan diamalkan. Kedua-duanya merupakan pedoman dan rujukan paten bagi umat Islam di muka bumi ini. Hal ini tidak ada yang mengingkari kecuali orang-orang kafir dan munafiq. Para ulama usul sepakat, bahawa orang yang mempunyai kemampuan meng-istinbath hukum secara langsung dari sumbernya, yaitu al-Qur’an dan al-Hadits, maka wajib berpegang dan mengamalkan hasil ijtihadnya dan tidak dibenarkan kalau sampai mengambil hasil ijtihad ulama lain. Sebagaimana firman Allah dalam Surat An-Nisa’ 59, ……Kemudian jika kamu berlainan pendapat tentang sesuatu, maka kembalikanlah ia kepada Allah dan Rasulnya (al-Qur’an dan Hadits)”. Namun kenyataannya sekarang adalah, tidak semua orang Islam mampu melakukan istinbath (mengeluarkan hukum) dari al-Qur’an dan al-Hadits seperti imam-imam mazhab. Inilah sebabnya mengapa ada madzhab dan taqlid. Dan ternyata sejarah membuktikan,